
Bagaimana Nasib Sirkuit Pertamina Mandalika Usai Gelaran MotoGP?
Moto GP Mandalika 2022 telah sukses digelar di sirkuit Mandalika pada Maret 2022 lalu. Sirkuit Mandalika yang terletak di Mandalika Lombok tengah Nusa Tenggara Barat ini memiliki trek lintasan sepanjang 4, 31 Km dengan 17 tikungan dengan view pemandangan yang menakjubkan diapit oleh pegunungan dn juga pantai.
Setelah hingar bingar MotoGp selesia dengan menobatkan pembalap asal Spanyol Miguel OLiveira naik podium sebagai pemenang yang finish di tempat pertama.
Yang jadi pertanyaan bagaimana nasib sirkuit Mandalika selanjutnya? Hal ini menjadi lumrah jadi pertanyaan mengingat Sirkuit Mandalika ini dibangun dengan menelan biaya 1,2 Triliun sebuah biaya yang cukup besar sehingga tentu saja.
Jika Sirkuit Mandalika hanya untuk menjadi ajang gelaran Moto GP sekali saja tentu akan sangat miris, apalagi jika kemudian setelahnya sirkuit Mandalika menjadi terbengkalai dan jarang digunakan, hal ini tentu saja hanya akan membuang buang Anggaran.
Kemungkinan sirkuit Mandalika akan terbengkalai jika tidak diurus dengan benar sangat besar mengingat wilayah sirkuit yang jauh dari pusat kota dan juga masih kurangnya infrastruktur di sekitar sirkuit yang mendukung sehingga ditakutkan akan membuat minimnya minat masyarakat untuk ke sana.
Perlu Strategi Supaya Sirkuit Mandalika Tidak Terbengkalai
Untuk pemecahan masalh tersebut tentu saja pihak pengelola Sirkuit Mandalika yaitu MGPA atau Mandalika Grand Prix Association perlu memikirkan untuk menyelenggarakan lagi acara yang berkaitan dengan race baik skala internasional maupun tingkat nasional. Hal tersebut untuk menarik minat animo masyarakat untuk meramaikan sirkuit Mandalika.
Direktur MGPA Priandi Satria memastikan bahwa Sirkuit Mandalika selepas hajatan Moto GP tidak akan “nganggur dan terbengkalai “, sejumlah acara balapan baik skala nasional maupun internasional sudah direncanakan untuk di gelar di sirkuit Mandalika ke depannya.
Untuk tingkat Nasional Pihak MGPA sudah melakukan konsolidasi dengan ikatan motor Indonesia ( IMI ) untuk bisa memanfaatkan Sirkuit Mandalika untuk menyelenggarakan kegiatan mereka. Baik gelaran balap roda dua maupun roda empat.
Untuk acara balapan Internasional pun dipastikan akan event race yang bakal memakai Sirkuit Mandalika, yang paling dekat GT series untuk balapan roda empat pada oktober nanti dan selanjutnya disusul World Superbike pada bulan November.
Selain itu, Abdi Genta selaku promotor balap nasional saat mengisi program wawasan di Radio Suara surabaya mengatakan bahwa Dorna Sport selaku pemegang hak komersial MotoGP telah sepakat untuk menekan kontrak 10 tahun dengan pihak Indonesia. Dimana ini artinya pada tiap tahunnya mereka akan menggelar ajang seri racenya di Indonesia dan diharapkan Sirkuit Mandalika akan jadi tempat acaranya
Abed Genta juga menyatakan bahwa setelah lebaran nanti , akan diselenggarakan sia Racing championship di sirkuit Mandalika.
Sirkuit Mandalika Memiliki Potensi yang Bagus
Potensi sirkuit Mandalika sangat bagus, selain lokasi sirkuit dengan pemandangan bagus, arena sirkuit dan aspal yang bagus, di luar sirkuit juga memungkinkan untuk dipakai untuk kegiatan slalom level nasional maupun internasional,
Selain lewat penyelenggaraan event event balapan baik skala nasional maupun internasional. Untuk membuat Sirkuit Mandalika kembali bergairah untuk menarik animo masyarakat untuk dating selain pada saat ada acara balapan. Sirkuit Mandalika juga direncanakan untuk dibuat sebagai tujuan wisata Circuit Tour dimana masyarakat pada nantinya bisa menikmati atmosphere arena sirkuit Mandalika dari dekat.
Karena selama ini mungkin masyarakat hanya dapat melihat arena sirkuit dari tribun saja, dengan adanya circuit tour ini masyarakat akan dapat melihat dan merasakan arena sirkuit dari dekat.
Tentu ini kan sangat menarik rasa penasaran bagaimana melihat trek lintasan balapan dari dekat seperti yang dipaparkan oleh wakil direktur MGPA Cahyadi Wanda. Diharapkan dengan adanya circuit tour ini Sirkuit Mandalika akan menambah destinasi baru wisata di Indonesia dan Lombok pada khususnya yang sudah terkenal lebih dahulu sebagai destinasi wisata dunia
Hal ini juga seperti yang diungkapkan Direktur Utama ITDC atau Indonesia Tourism Development Corporation Abdulbar M Mansoer yang mengatakan bahwa tujuan dari pembangunan Sirkuit Mandalika ini adalah sebagai destinasi Sport entertainment yang dimiliki oleh Indonesia seperti yang juga dimiliki oleh Negara tetangga dengan sirkuit Sepang yang lebih dahulu terkenal.
Dengan terus ditingkatkannya fasilitas sarana dan prasarana yang dapat mendukung para wisatawan untuk nyaman berkunjung ke sirkuit Mandalika diharapkan dalam waktu dekat Sirkuit Mandalika sudah dapat memenuhi sebagai destinasi wisata sportainment.
Langkah lain yang dilakukan oleh pihak pengelola Sirkuit Mandalika agar sirkuit ini tidak kosong dalam waktu lama adalah kemungkinan untuk dapat membuat sirkuit mandalika sebagai sirkuit yang bisa disewa secara pribadi oleh tim balap baik dari nasional maupun internasional untuk mengadakan latihan. Namun untuk angkah itu masih perlu banyak hal yang harus dipersiapkan
Dengan demikian dapat dipastikan Sirkuit Mandalika tidak akan bernasib terbengkalai ataupun kosong tanpa kegiatan. Ada banyak hal yang bisa digali dari potensi yang dimiliki oleh Sirkuit Mandalika terutama sebagai destinasi sportainment mengingat begitu indahnya lokasi dimana sirkuit ini berada. Diharapkan sirkuit mandalika akan terus dapat menarik animo masyarakat